PENGARUH KEAKTIFAN MENGIKUTI EKSTRAKURIKULER TERHADAP PERILAKU SOSIAL PADA SANTRI DI PONDOK PESANTREN MATHLA’UL HUDA KABUPATEN BANDUNG

Authors

  • Azmi Nazmudin Universitas Bale Bandung
  • Sari Sri Handani Universitas Bale Bandung
  • Dena Mustika Universitas Bale Bandung

Keywords:

Ekstrakurikuler, Keaktifan, Perilaku Sosial

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketertarikan peneliti untuk meningkatkan keaktifan santri dalam mengikuti ekstrakulikuler guna meningkatkan perilaku sosial pada santri yang memiliki pengaruh yang sangat besar untuk kehidupan santri di pondok pesantren dan kehidupan masyarakat. Mengingat sistem pendidikan yang di terapkan berjalan secara full day serta diperlukanya pengarahan dan pengawasan agar kegiatan berjalan secara optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Bagaimana tingkat keaktifan santri dalam mengikuti kegiatan ekstrakurikuler dipondok pesantren modern Mathla’ul Huda?, 2) Bagaimana perilaku sosial pada Santri dipondok pesantren modern Mathla’ul Huda?, 3)Seberapa besar pengaruh keaktifan mengikuti ekstrakurikuler terhadap perilaku sosial pada Santri pondok modern Mathla’ul Huda ?. Hasil peneltian sebagai berikut: (1) diketahui presentase = mean × 100% = 92,9 × 100% = 92,9% dengan rata-rata nilai keaktifan menunjukan angka 92,9 dengan presentase 92,9%. artinya bahwa dari 33 responden diketahui bahwa 92,9% secara aktif mereka mengikuti kegiatan ekstrakulikuler yang ada, (2) Presentase = mean × 100% = 92,9 × 100% = 92,9%. Diketahui rata-rata nilai Perilaku Sosial menunjukan angka 92,8 dengan presentase 92,8% Artinya, bahwa dari 33 responden diketahui bahwa 92,8% mereka memiliki nilai perilaku sosial yang tinggi, (3) peneliti mendapatkan data bahwasanya terdapat pengaruh yang signifikan antara keaktifan mengikuti ekstrakulikuler terhadap perilaku sosial santri pondok pesantren modern mathla’ul huda. Hal ini dibuktikan dengan hasil analisis uji t sebesar 10,182, sedangkan pada t-tabel sebesar 2,040 pada taraf signifikansi 5% yang berarti bahwa Ha diterima yaitu ada pengaruh keaktifan terhadap perilaku sosial santri Pondok Pesantren Modern Maathla’ul Huda, untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel X terhadap variabel Y dengan menggunakan koefisien determinasi. Pada hasil output SPSS R Square menunjukan nilai 0,770 atau 77%. Dengan kategori interval koefesien yang kuat Dari hasil tersebut maka disimpulkan bahwa ada pengaruh variabel X tergadap variabel Y sebesar 77% dan selebihnya yang 23% dipengaruhi oleh faktor lain.

Downloads

Published

10-01-2023

How to Cite

PENGARUH KEAKTIFAN MENGIKUTI EKSTRAKURIKULER TERHADAP PERILAKU SOSIAL PADA SANTRI DI PONDOK PESANTREN MATHLA’UL HUDA KABUPATEN BANDUNG. (2023). RESOURCE | Research of Social Education, 3(1), 1-14. https://ejournal.unibba.ac.id/index.php/resource/article/view/1353

Similar Articles

1-10 of 16

You may also start an advanced similarity search for this article.

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>