STRATEGI PEMBINAAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI PADA DINAS CIPTA KARYA DAN TATA RUANG KABUPATEN BANDUNG BARAT

Authors

  • Ujud Rusdia Prodi ilmu Pemerintahan FISIP UNIBBA

Keywords:

Strategi, Pembinaan, Kinerja Pegawai

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Strategi Pembinaan Dalam Meningkatkan Kinerja Pegawai Pada Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Bandung Barat. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, metode penelitian deskriptif, dengan teknik analisis. Hasil penelitian pada Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang menunjukkan bahwa sebagian dari tata tertib peraturan yang berlaku sudah berjalan dengan baik, tetapi tidak dapat dipungkiri sebagian besar strategi pembinaan pegawai yang ada di Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang ini masih belum sesuai dengan Tupoksi dan kemampuan serta pendidikan pegawai yang ada.  Kesimpulan penelitian menunjukan bahwa, sebagian peraturan dan tupoksi yang berlaku pada Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang sudah berjalan dengan baik, tetapi belum mencapai standar peraturan yang berlaku dilingkungan pemerintah Kabupaten Bandung Barat. Saran untuk Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang, Tetap terus meningkatkan komunikasi, pemantauan dan memperhatikan kesejahteraan bagi pegawainya. Karena itu merupakan bagian penting untuk meningkatkan kinerja pegawai.

Downloads

Published

2020-07-15

How to Cite

STRATEGI PEMBINAAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI PADA DINAS CIPTA KARYA DAN TATA RUANG KABUPATEN BANDUNG BARAT. (2020). JISIPOL | Jurnal Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik, 4(2), 36-52. https://ejournal.unibba.ac.id/index.php/jisipol/article/view/290

Similar Articles

1-10 of 55

You may also start an advanced similarity search for this article.

Most read articles by the same author(s)