RANCANG BANGUN APLIKASI VSTOCK MENGGUNAKAN CODEIGNITER UNTUK MENGELOLA DATA BARANG DI TOKO BANGUNAN PUTRA JAYA PERKASA II

Authors

  • Yaya Suharya
  • Teja Kusumah
  • COMPUTING INFORMATIKA

DOI:

https://doi.org/10.55222/computing.v11i02.1567

Keywords:

Codeigniter, MySQL, Pengelolaan data barang, VStock, Waterfall.

Abstract

Pengelolaan data barang di Toko Bangunan Putra Jaya Perkasa II masih menggunakan sistem manual, yang menyebabkan lambatnya pengecekan stok barang dan risiko hilangnya laporan penjualan. Untuk mengatasi hal ini, dirancang sebuah aplikasi cek stok barang, aplikasi ini diharapkan dapat meminimalkan keterlambatan pengelolaan data barang di TB Putra Jaya Perkasa II. Penelitian ini mencakup beberapa tahapan yang harus dilalui diantaranya identifikasi masalah, pengumpulan data dilakukan di Toko Bangunan Putra Jaya Perkasa II, dan pembuatan sistem dengan menggunakan metode Waterfall. Perancangan sistem dilakukan dengan Unified Modeling Language (UML), termasuk Use Case Diagram dan Activity Diagram. Serta perancangan antarmuka pengguna. Pada pembuatan aplikasi, bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dengan web framework Codeigniter serta database MySQL. Pengguna aplikasi terdiri dari pemilik toko yang dapat melakukan mengelola data barang dan mengelola akun serta pegawai yang dapat mengecek stok barang. Pengujian aplikasi dilakukan dengan metode Black Box Testing dan User Acceptance Testing berdasarkan standar ISO 9126, yang menunjukkan hasil sangat baik dengan persentase pengujian dengan nilai 100% dari pemilik toko dan 95% untuk pegawai Toko Bangunan Putra Jaya Perkasa II. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah aplikasi bernama VStock (View Stock) yang dibangun dengan memanfaatkan web framework Codeigniter dan metode pengembangan Waterfall serta penggunaan database menggunakan MySQL untuk mengelola data yang diperlukan. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan data barang di Toko Bangunan Putra Jaya Perkasa II dan meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan toko serta mempermudah pengelola toko untuk mengecek data persedian barang yang masih tersedia maupun yang sudah tidak tersedia secara online.

Downloads

Published

28-12-2024

How to Cite

Yaya Suharya, Teja Kusumah, & INFORMATIKA, C. (2024). RANCANG BANGUN APLIKASI VSTOCK MENGGUNAKAN CODEIGNITER UNTUK MENGELOLA DATA BARANG DI TOKO BANGUNAN PUTRA JAYA PERKASA II. COMPUTING | Jurnal Informatika, 11(02), 82–87. https://doi.org/10.55222/computing.v11i02.1567

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 6 > >>