ANALISIS PENGUJIAN KECEPATAN AKSES INTERNET PADA WIFI INDIHOME DENGAN APLIKASI SPEEDTEST DAN SPEEDCHECK DI DINAS KEBUDAYAAN, PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF PROVINSI SUMATERA UTARA
DOI:
https://doi.org/10.55222/computing.v10i02.1245Keywords:
Internet, Jaringan Nirkabel, Speedtest, SpeedcheckAbstract
Untuk mempromosikan keindahan budaya dan kekayaan alam provinsi Sumatera Utara, internet sangat dibutuhkan. Untuk memberikan akses internet kepada karyawannya, Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggunakan teknologi jaringan nirkabel. Setiap karyawan menggunakan jaringan internet dan menginginkan kecepatan akses internet yang paling cepat. Akibatnya, kebutuhan internet yang sangat tinggi sangat tinggi. masalah penelitian ini adalah bagaimana merancang dan menjalankan pengujian kualitas jaringan di Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Sumatera Utara. Penelitian ini dilakukan di lingkungan Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Sumatera Utara dan menggunakan metode kuantitatif dan menggunakan aplikasi Speedtest dan Speedcheck sebagai aplikasi untuk uji coba kecepatan jaringan. Data yang terkait langsung dengan masalah penelitian digunakan untuk pengumpulan data. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kecepatan kualitas jaringan yaitu adanya cuaca yang buruk, letak geografis bahkan mati listrik bisa membuat user tidak bisa koneksi ke internet. Oleh karena itu, untuk mengatasi gangguan adalah dengan merancang topologi agar kualitas jaringan bisa stabil atau seimbang. Setelah melakukan analisis dan pengujian maka didapat kesimpulan bahwa akses kecepatan internet yang berada di Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Sumatera Utara dikategorikan sangat baik sehingga didapat untuk melakukan download saja bisa sampai rata-rata 85 Mbps, upload 49.7 Mbps dan delay (ms) mencapai 8.2 ms. Sedangkan rata-rata kualitas jaringan pada aplikasi speedcheck.org yaitu download sebesar 32,86 Mbps, upload sebesar 22,6 Mbps, dan kualitas ping mencapai 189,15 ms. Dan untuk pengujian delay Untuk mengakses ke server disbudpar.sumutprov.go.id, Wi-Fi provider Indihome menghabiskan delay rata-rata 48 ms, Untuk mengakses ke server google.com, Wi-Fi provider Indihome menghabiskan delay rata-rata 19 ms, Untuk mengakses ke server youtube.com Wi-Fi provider Indihome menghabiskan delay rata-rata 32 ms, dan untuk mengakses ke server Kompas.com, Wi-Fi provider Indihome menghabiskan delay rata-rata 27 ms.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Hazrul Ulvi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.